Loa Buah – Dalam rangka memperkuat koordinasi dan sinergitas antara PKK, Posyandu dan Pokmas, Kelurahan Loa Buah telah melaksanakan rapat koordinasi pada selasa (28/11/2023) di ruang rapat Kelurahan Loa Buah. Rapat koordinasi dibuka oleh ibu Juli Rosita, S.Sos selaku Kasi Kesejahteraan dan Pemberdayaan masyarakat, dihadiri oleh bapak Budi Hartono, S.Sos selaku Plt Lurah, bapak H. Noviansyah, SE selaku Kasi Ekonomi Pembangunan dan Lingkungan Hidup, TP PKK, Posyandu dan Pokmas. Adapun yang dibahas dalam rapat yaitu rencana alokasi dana Probebaya tahun anggaran 2024 untuk sarana dan prasarana Posyandu dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) balita saat kegiatan Posyandu. Diharapkan dengan adanya rapat koordinasi dan melibatkan langsung pihak-pihak yang terkait alokasi dana Probebaya tahun anggaran 2024 dapat berjalan dengan baik.

 

#Probebaya2024 #Pokmas #Posyandu #KelurahanLoaBuah

#SalamPerubahan #BeraniBerubah #SamarindaPusatKotaPeradaban

Selamat datang di Website Resmi Kelurahan Loa Buah
MARI JAGA KESEHATAN DENGAN CARA MEMAKAI MASKER DI KERUMUNAN DAN MEMBIASAKAN MENCUCI TANGAN
NOMOR WHATSAPP LAYANAN PENGADUAN ( 0897-8289-280 / 0858 2142 1341 )
JAM OPERASIONAL KANTOR : Senin s.d. Kamis 08.00 WITA - 16.00 WITA Jum'at 08.00 s.d. 15.00