MEMPERCANTIK PRASARANA KOTA DENGAN MENGECAT TROTOAR DAN MEDAN JALAN
SAMARINDA- Sabtu pagi lurah Loa Buah H.M. Ridzkani Masykoer, A.Md mengikuti kegiatan gotong royong bersama seluruh unsur pejabat pada Organisasi Perangkat Daerah Pemkot Samarinda yang di pimpin langsung oleh Bapak Wali Kota Samarinda, H. Andi Harun, S.T., S.H., M.Si.
Lokasi kegiatan bertitik di sekitaran Taman Samarendah dengan diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah dari DIKNAS, DISDUKCAPIL, DINKES, SATPOL PP, DPMPTSP, BALITBANGDA, KECAMATAN DAN KELURAHAN SAMARINDA SEBERANAG SERTA KECAMATAN DAN KELURAHAN SUNGAI KUNJANG termasuk Kelurahan Loa Buah.
Pesan Bapak Wali Kota dalam kegiatan ini disampaikan kepada masyarakat "jika motivasi kita tinggi dalam bergotong royong atau kerja bakti, maka pembangunan Kota Samarinda cepat terselesaikan".
Kelurahan Loa Buah akan terus senantiasa bergerak bersama warga untuk menciptakan lingkungan aman nyaman dan terkendali. Sabtu 29 Mei 2021
Tetap Jaga Kesehatan
Salam Sehat